Saturday, June 16, 2007

Some Problem In Life

Gw rasa orang-orang sekarang mudah terbawa dengan situasi sekitarnya, mudah dipropaganda, diprovokasi, dihasuti dan sebagainya...
Pasrah akan keadaan dan tidak sabarnya kita dalam menghadapi hal2 tertentu makin membuat pendirian berubah..

apakah pendirian bisa disamaartikan dengan kriteria ???
atau apakah kriteria bisa merubah pendirian?? atau apakah pendirian yang merubah kriteria ???
misalnya..
"seorang cowo berpendirian untuk memilih cewe yang berkriteria cantik ...."
tapi setelah dia menemukan kriteria tersebut, dia berpikir lain..
"ah ternyata kriteria seperti itu ga guna dalam hidup gw".... dan perlahan2 kriterianya berubah.. apakah kejadian tersebut merubah pendiriannya???

Dalam hal pendirian, gw rasa sebelum menyentuh umur 21 tahun..
Pendirian dan Pandangan masih buram, dengan kata lain gampang banget berubah...
contoh yang sekarang konkrit nih anak SMU...
Pendirian akan memilih Universitas dan Jurusan pasti bisa berubah 100 kali dalam satu bulan..
Banyaknya rayuan universitas, Doktrin2 orangtua, rayuan teman, anggapan keluarga dan masyarakat yang secara perlahan-lahan merubah cara pikir..
walau gw pasti yakin ada juga yang keras akan pilihan yang dipikirkannya...

Doktrin2 masyarakat dan keluarga memang menjadi masalah dalam penentuan...
Keadaan kehidupan menjadi momok yang makin memaksa untuk melakukan suatu perbuatan yang hanya bisa mengikuti arus...

Gw dah ga tau lagi berapa banyak orang2 yang masih dengan lantang berkata
"nih jalan gw.. walau gw bakal menderita dengan jalan ini, gw tetap akan menjalaninya... "..
Mungkin kita juga harus menelaah pendirian kita, pendirian kadang memang bisa menjadi 2 sisi berlawanan... dan pendirian yang salah hanya membuat kita tersesat..
Agama bisa dijadikan landasan untuk pendirian, persepsi masyarakat dan keluarga bisa dijadikan bahan telaah...

So... Seberapa jauh kita memegang pendirian kita tanpa merugikan sekitar kita??

No comments: